5 Cara Menurunkan Kolesterol Menurut Ahli

Kolesterol memiliki banyak fungsi penting. Namun, terlalu banyak kolesterol dalam tubuh akan dapat membahayakan manusia dan menimbulkan berbagai penyakit yang mengkhawatirkan, seperti stroke, serangan jantung, dan gagal ginjal. Bagaimana cara menurunkan kolesterol menurut ahli? Yuk, simak sampai akhir!

1. Konsumsi Lemak Tak Jenuh Tunggal (Monounsaturated Fats)

Suatu penelitian menunjukkan bahwa pola diet tinggi lemak tak jenuh tunggal akan membantu mengurangi kadar LDL berbahaya (kolesterol jahat) dan meningkatkan kadar HDL sehat (kolesterol baik) dalam tubuh.

Selain dapat menurunkan kadar kolesterol jahat dan meningkatkan kolesterol baik pada tubuh, lemak tak jenuh tunggal disebut sehat juga karena dapat mengurangi oksidasi yang berbahaya.

Salah satu cara menurunkan kolesterol yaitu mulai mengonsumsi makanan dengan kandungan lemak tak jenuh tunggal. Beberapa sumber lemak tak jenuh tunggal yang dapat kamu temukan di pasaran adalah minyak zaitun, alpukat, selai kacang, pecan, almond, kacang mete, dan lain sebagainya.

2. Hindari Konsumsi Lemak Trans

Cara menurunkan kolesterol yang kedua adalah mengurangi dan menghindari konsumi makanan dan minuman yang mengandung lemak trans.

Lemak trans merupakan jenis lemak tak jenuh yang telah dimodifikasi oleh proses yang disebut hidrogenasi. Proses tersebut dilakukan agar lemak tak jenuh yang ada di dalam minyak nabati dapat lebih stabil. Umumnya, lemak trans yang dihasilkan tidak sepenuhnya jenuh dan disebut minyak terhidrogenasi parsial (partially hydrogenated oils atau PHOs).

Jenis lemak ini perlu dihindari karena dapat meningkatkan kolesterol total dan LDL sekaligus menurunkan kadar HDL dalam tubuh. Bahkan, World Health Organization (WHO) membuat seruan global untuk penghapusan lemak trans yang diproduksi secara industri dari pasokan makanan global pada 2023.

Beberapa jenis makanan yang biasanya mengandung lemak trans yaitu margarin, kue kering, beberapa popcorn yang dibuat di dalam microwave, makanan cepat saji yang digoreng, dan lain sebagainya.

3. Konsumsi Serat Larut

Serat larut ialah sekelompok senyawa berbeda pada tumbuhan yang larut di dalam air. Serat larut tidak dapat dicerna oleh manusia, tapi bakteri baik yang hidup di usus kamu dapat mencerna serat tersebut. Kabar baiknya adalah bakteri-bakteri baik tersebut diketahui dapat membantu mengurangi kadar kolesterol jahat dalam tubuh kamu, lho!

Selain menjadi salah satu cara menurunkan kolesterol, mengonsumsi serat larut juga dapat mencegah beberapa penyakit berbahaya lain pada tubuh. Sebuah studi menyebutkan bahwa asupan serat yang tinggi dari serat larut dan tak larut akan mengurangi risiko kematian selama 17 tahun hampir 15%.

Beberapa sumber serat larut yang disarankan untuk dikonsumsi yakni sereal gandum, kacang, buah-buahan, kacang polong, dan lain-lain. Sangat mudah untuk ditemukan di toko, swalayan, dan pasar terdekatmu, bukan?

4. Hindari Merokok

Cara menurunkan kolesterol selanjutnya adalah kurangi merokok. Aktivitas merokok dapat meningkatkan risiko penyakit jantung. Sel-sel kekebalan yang ada pada tubuh perokok tidak dapat mengembalikan kolesterol dari dinding pembuluh darah ke darah untuk diangkut ke hati dengan sempurna.

Selain itu, rokok mengandung senyawa kimia beracun yang disebut akrolein yang dapat diserap ke dalam aliran darah melalui paru-paru. Para ahli meyakini bahwa senyawa tersebut dapat merusak mengganggu proses HDL dalam mengangkut kolesterol dengan baik.

Oleh karena itu, menghentikan kebiasaan merokok merupakan salah satu cara menurunkan kolesterol yang disarankan oleh para ahli.

5. Olahraga

Olahraga adalah salah satu cara menurunkan kolesterol jahat dalam tubuh yang paling baik. American Heart Association (AHA) menyebutkan bahwa latihan aerobik selama 150 menit dalam seminggu sudah cukup untuk menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh.

Selain itu, berolahraga secara teratur dapat menghindarkan kamu dari risiko penyakit berbahaya lainnya.

Jadi, cara menurunkan kolesterol manakah yang sudah kamu terapkan?

Leave a Comment