Ketahui Gejala dan Penyebab Kanker Kulit Melanoma

Kanker kulit melanoma adalah salah satu jenis kanker kulit yang paling berbahaya karena pertumbuhannya yang sangat cepat. Bahkan kanker ini juga mempunyai kemampuan untuk menyebar ke bagian organ mana pun.Kanker kulit melanoma adalah salah satu jenis kanker kulit yang paling berbahaya karena pertumbuhannya yang sangat cepat.

Apabila sudah parah jenis kanker ini bisa menyebabkan kematian. Namun jika terdeteksi di tahap awal maka tingkat kesembuhannya termasuk tinggi. Untuk itulah kamu harus waspada pada gejalanya dan mengetahui penyebabnya.

Apa Saja Gejala Kanker Kulit Melanoma?

Setiap penyakit pasti menimbulkan beberapa gejala tertentu, tak terkecuali kanker kulit melanoma. Gejala atau tanda awal dari melanoma adalah munculnya tahi lalat baru yang berukuran besar, lonjong dan berwarna hitam. Gejala Melanoma bisa juga ditandai dengan munculnya perubahan pada tahi lalat lama.

Perubahan tersebut meliputi bentuk dan warna tahi lalat. Adapun tahi lalat yang terserang melanoma biasanya akan terasa gatal dan mengalami pendarahan. Selain itu penyakit ini juga bisa ditandai dengan gejala lain seperti bercak bersisik dan luka terbuka atau benjolan yang menonjol.

Penyakit ini muncul di lokasi yang tidak biasa seperti kuku atau mata. Jika terserang pada lokasi tersebut maka kamu akan mengalami beberapa keluhan seperti penglihatan kabur atau bagian bawah kuku menjadi hitam tanpa sebab.

Supaya kamu lebih mudah dalam mengenali gejala melanoma sebaiknya gunakan perangkat memori ABCDE. Namun apabila terlihat serius dan luka tak kunjung hilang atau muncul benjolan maupun ruam yang tidak biasa segera periksa ke dokter. Kamu juga harus waspada pada tahi lalat yang tampak berbeda dengan lainnya.

Penyebab Kanker Kulit Melanoma

Banyak ahli mengatakan jika faktor utama yang Penyebab kanker kulit melanoma adalah paparan sinar matahari berlebih. Hal ini diperkuat dengan adanya statistik yang menunjukkan jika 86 persen melanoma disebabkan oleh sinar UV atau ultraviolet matahari. Paparan UV bisa menjadi penyebab kerusakan pada DNA sel. Kerusakan tersebut lantas akan menyebabkan berbagai masalah salah satunya adalah melanoma. Tak hanya itu saja penyakit ini biasanya disebabkan oleh beberapa faktor lain seperti.

Riwayat Keluarga

Riwayat keluarga yang positif pada 5 persen hingga 10 persen pasien berisiko 2,2 kali lipat lebih tinggi dengan satu kerabat yang akan terkena dampaknya.

Oleh karena itu, apabila kamu memiliki kerabat atau anggota keluarga yang menderita penyakit ini sebaiknya kamu lebih waspada. Akan lebih baik lagi jika melakukan pemeriksaan dini demi memastikan kondisi kesehatan kamu.

Karakteristik

Setiap orang pasti mempunyai karakteristik fisik yang berbeda. Adapun kamu yang memiliki karakteristik fisik bermata biru, rambut pirang atau merah, kulit pucat yang mudah terbakar saat bereaksi dengan sinar matahari biasanya berisiko lebih tinggi terkena penyakit kanker kulit melanoma.

Status Sosial Ekonomi

Status sosial ekonomi yang rendah biasanya berhubungan erat dengan penyakit yang lebih lanjut ketika dideteksi. Pada sebuah survei pernah ditemukan jika pasien yang baru didiagnosa menemukan jika individu dengan SES rendah akan mengalami penurunan persepsi risiko melanoma. Bahkan pengetahuan pasien mengenai penyakit ini juga minim.

Akibatnya penyakit baru diketahui saat kondisinya sudah parah dimana kondisi tersebut melanoma sulit untuk disembuhkan. Berbeda dengan orang yang memiliki status sosial ekonomi yang baik. Biasanya pengetahuan akan suatu penyakit lebih luas. Bahkan kesadaran akan menjaga kesehatan diri juga cukup tinggi.

Gejala dan penyebab di atas wajib kamu sadari mulai dini agar tidak berakibat fatal. Jadi apabila merasa mengalami salah satunya segera periksakan diri ke dokter supaya mendapat penanganan yang tepat. Jika sudah parah cara yang bisa dilakukan adalah dengan operasi.

Bahkan pada beberapa kasus dokter akan melakukan tindakan lain seperti kemoterapi atau radioterapi. Pengobatan tersebut tentunya akan menghabiskan biaya yang besar. Oleh karena itu waspadai gejala dan penyebabnya serta lakukan pencegahan dengan rajin menggunakan tabir surya jika beraktivitas di luar ruangan agar terhindar dari kanker kulit melanoma.

Referensi:

Leave a Comment